Menu

Mode Gelap
Empat IRT Gigit Jari Bawa Sabu Dua Kilogram di Bandara Supadio Megawati Ambil Sikap, Hasto Kristiyanto Jadi Sorotan! Hasto Kristiyanto Ditahan KPK, Siap Hadapi Proses Hukum Kenapa #Kaburajadulu Bisa Jadi Tren? Merasa Ayah dan Adiknya Dianiaya, Sang Kakak Bacok Nelayan

Hukrim · 18 Feb 2025 14:40 WIB ·

Jangan Cuma Ngebut, Patuhi Aturan Biar Selamat!


 Jangan Cuma Ngebut, Patuhi Aturan Biar Selamat! Perbesar

Kubu Raya, Kalimantan Barat – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kubu Raya kembali mengingatkan para pengendara sepeda motor untuk lebih disiplin dalam mematuhi aturan lalu lintas. Imbauan ini menjadi bagian dari upaya menurunkan angka kecelakaan di wilayah Kabupaten Kubu Raya.

Kasatlantas Polres Kubu Raya, AKP Supriyanto, melalui Kasubsi Penmas, Aiptu Ade, mengungkapkan bahwa kepatuhan terhadap aturan lalu lintas sangat penting demi keselamatan di jalan raya.

“Kami mengingatkan pengendara sepeda motor untuk selalu patuh pada aturan lalu lintas. Pakai helm yang sesuai standar, lengkapi surat kendaraan, dan perhatikan rambu-rambu untuk perjalanan yang lebih aman,” ujar Ade pada Selasa (18/2).

Menurutnya, banyak kecelakaan terjadi akibat kelalaian pengendara yang sering mengabaikan aturan, seperti melawan arus, menerobos lampu merah, atau tidak menggunakan perlengkapan keselamatan yang memadai.

“Kami tidak ingin ada korban lagi akibat kelalaian yang bisa dihindari. Mari lebih peduli dan sadar akan keselamatan berkendara,” tambahnya.

Sebagai langkah pencegahan, Satlantas Polres Kubu Raya akan memperkuat sosialisasi dan patroli di titik-titik rawan kecelakaan. Selain itu, Polres Kubu Raya juga tengah melaksanakan Operasi Keselamatan Kapuas 2025 yang berlangsung dari 17 Februari hingga 2 Maret 2025. Operasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas dan menekan angka kecelakaan.

“Harapan kami, kesadaran masyarakat semakin meningkat, sehingga angka kecelakaan bisa ditekan. Keselamatan di jalan adalah tanggung jawab bersama,” tutupnya.***

Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Redaktur

Baca Lainnya

Empat IRT Gigit Jari Bawa Sabu Dua Kilogram di Bandara Supadio

21 Februari 2025 - 12:06 WIB

Megawati Ambil Sikap, Hasto Kristiyanto Jadi Sorotan!

21 Februari 2025 - 08:11 WIB

Hasto Kristiyanto Ditahan KPK, Siap Hadapi Proses Hukum

21 Februari 2025 - 07:39 WIB

Kenapa #Kaburajadulu Bisa Jadi Tren?

20 Februari 2025 - 09:24 WIB

Merasa Ayah dan Adiknya Dianiaya, Sang Kakak Bacok Nelayan

20 Februari 2025 - 07:02 WIB

Prabowo Lantik 961 Kepala Daerah: Mampukah Mereka?

20 Februari 2025 - 06:29 WIB

Trending di Nasional