insanjurnalis.com – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyikapi terkait keputusan Partai koalisinya Nasdem untuk memilih Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai gandengan Anies Baswedan pada Pemilu Presiden 2024.
Sebelumnya, Ketua DPP PKS Al Muzzammil Yusuf saat konferensi persnya di DPP PKS Jakarta, mengatakan PKS tetap berada di koalisi perubahan. “Kami tetap menghormati keputusan dari Nasdem, tetapi kami perlu prosedur organisasi yang nanti dibahas Majelis Syuro,” kata Muzzammil, Sabtu (2/9) di kutip dari republika.co.id.
Diseberang pulau, Ketua DPD PKS Kabupaten Kubu Raya, Muhammad Salahuddin, S.T, M.T., menyampaikan dukungan semangat dan hangatnya di Kubu Raya, meski beberapa pekan lalu, Kubu Raya Pontianak sekitarnya dilanda kabut asap tebal Karhutla tidak mengurangi rasa semangat dalam menyusun strategi kemenangan pesta demokrasi yang tinggal hitungan hari lagi.
“Terkait kabar Capres Anies bersanding dengan Cak Imin, sikap PKS sudah jelas menyambut baik hadirnya PKB dalam koalisi perubahan. PKS tetap berada pendukung Anies Baswedan,” ujarnya, saat ditanya insanjurnalis.com Bandung, Selasa (5/9).
Salahuddin menambahkan, nantinya akan ada rapat Majelis Syuro terkait Cawapres Cak Imin. “Kapan? kami belum tahu juga tanggal dan waktunya, yang jelas PKS tetap konsisten mendukung Anies sebagai calon presiden,” imbunya.(Ade)